Rabu, 13 November 2013

[K-Drama] Cruel City / Heartless City 2013





Periode Tayang : 27 Mei-30 Agustus 2013
Genre : Kriminal, aksi dan romantis
Episode : 20

Buat para penggemar K-Drama, Cruel City wajib masuk dalam daftar drama favorit. Khusus penggemar drama criminal juga sangat wajib untuk nonton yaaa… ^_^. Sejak episode pertama, drama ini sudah menampilkan ketegangan. Drama yang diperankan oleh Jung Kyung Ho, Nam Gyu Ri dan Lee Jae Yoon ini akan menghadirkan banyak adegan perkelahian dan berdarah-darah, serta pengorbanan para sahabat dan tentu saja kita akan dibuat penasaran untuk tiap episode selanjutnya.

Cruel City mengisahkan tentang :
Doctor’s Son/Shi Hyun, seorang distributor narkoba yang sangat disegani dalam organisasinya yang sesungguhnya ia adalah agen rahasia kepolisian yang ditugaskan oleh kepala kepolisian bernama Min Hoong Ki untuk menangkap seorang pimpinan produsen narkotika kelas kakap bernama Pusan. Namun Doctor’s Son justru menjadi target utama tim khusus kepolisian.

Soo Min, seorang anggota polisi baru yang menjadi agen rahasia  kepolisian untuk menangkap seseorang berinisial Doctor’s Son yang diduga sebagai pembunuh agen Kyung Mi (Kakak angkatnya sendiri) serta meneruskan apa yang dimulai sang kakak dalam misi penangkapan produsen dan pengedar narkoba hingga merengang nyawa, namun Soo Min justru jatuh cinta pada sang target utama dalam misinya “Doctor’s Son”.

Hyung Min, seorang ketua tim khusus kepolisian yang sangat serius memberantas organisasi narkoba terbesar di korea yang dimulai dengan menangkap Scale yang sangat diduga sebagai produsen dan pengedar narkoba, namun targetnya berubah sejak kematian kekasihnya sesama anggota tim khusus dalam misi penangkapan Scale, targetnya berubah menjadi Doctor’s Son yang juga sangat diduga sebagai pembunuh kekasihnya. 

Dalam drama ini, Jung Kyung Ho sebagai pemeran utama, memiliki karakter dan peran yang sangat bertolak belakang dari perannya dalam drama I’m Sorry I Love U (sebagai anak manja). Dalam drama ini, Jung Kyung Ho berperan sebagai  salah seorang  pengedar narkoba yang sangat disegani, berperawakan sangat serius, jarang tersenyum dan sangat menlindungi orang-orang di sekelilingnya.  Selain itu ditunjang tampang Jung Kyung Ho yang ganteng, super cool, dan sangaaat jago bela diri. Terlebih lagi untuk memerankan karakternya, Jung Kyung Ho harus membentuk otot perutnya hingga terlihat semakin keren ckckckckck…. (karena drama ini, aku jadi ngefans sama Jung Kyung Ho he…3x).

Untuk Nam Gyu Ri, di episode 1 sampai 3 ia hanya memiliki beberapa scene saja. Setelah itu ia akan menjadi tokoh sentral drama drama ini sebagai agen rahasia  kepolisian dan mencari pembunuh sang kakak angkat (awalnya aku sempat bingung, kok pemeran utama, scene nya sedikit ya? Ternyata punya maksud).

Buat aku, drama ini sangat layak untuk ditonton. Aku sangat suka dengan persahabatan antara Shi Yhun dan Hyun Soo, mereka berdua saling melindungi satu sama lain, bahkan rela mengorbankan nyawa. Untuk scene romantis memang sangat minim, hal itu sangat wajar sebab Shi Hyun adalah orang yang sangat diincar dalam dunia narkotika, tentunya ia tak ingin Soo Min dalam bahaya sehingga ia selalu menghindarinya meskipun sesungguhnya ia juga merasa sakit dan sangat sedih, namun karena itulah setiap adanya scene antara mereka berdua selalu berkesan dan sangat kita tunggu. Aku sangat suka pada scene saat Shi Hyun tertidur di atas diranjang sedangkan Soo Min tertidur di sisi ranjang tersebut sambil memegang tangan Shi Hyun, mereka tertidur seakan tanpa beban karena sedang menikmati kebersamaan yang sangat langka dan mungkin itu adalah yang terakhir, hiks....
           

SINOPSIS
Drama ini dimulai dengan pembicaraan rahasia seorang pengedar narkoba yang ternyata ada seorang agen rahasia kepolisian yang sedang menyamar. Ia menginformasikan bahwa akan dilakukan transaksi narkoba dalam skala besar di sebuah hotel dan ini merupakan komunikasi terakhir karena ia mulai dicurigai sebagai agen rahasia  kepolisian. Namun yang ditemukan oleh tim khusus kepolisian di hotel tersebut adalah jasad sang agen rahasia yang terjatuh dari puncak hotel gedung tersebut.

Kejadian tersebut diikuti oleh penyerahan diri target utama bernama “Scale” dalam misi pemberantasan produsen dan pengedar narkoba kelas kakap. Keanehan tersebut memunculkan seorang target baru berjulukan “Doctor’s Son” sebagai orang berkuasa di belakang Scale. Untuk menelusuri dan menangkap orang dibalik Scale yang diperkirakan adalah Doctor’s Son, Kyung Mi mengajukan diri sebagai agen rahasia  kepolisian. Disaat yang tak diduga, Kyung Mi bertemu sang Doctor’s Son yang ternyata adalah teman masa kecilnya/saudara angkat yang sudah lama tak bertemu namun diam-diam selalu menjaga Kyung Mi Pertemuan yang tak terduga tersebut tak berlangsung lama. Di saat yang bersamaan Kyung Mi  tertembak dan meninggal. Hal ini tentu menjadikan Doctor’s Son sebagai tersangka dan sangat dicari oleh tim khusus kepolisian meski ketua tim khusus curiga bahwa ada orang lain di balik kejadian itu.

Untuk kelanjulantannya, cingu semua harus nonton ya, dijamin drama ini sangat menegangkan. Dan akan adanya kenyataan pahit tentang orang di balik agen rahasia kepolisian dan tentu tidak seperti yang kita duga bahwa agen rahasia kepolisian tidak hanya Jung Shi Hyun. ??????????????????

Para pemain :
Jung Kyung Ho sebagai Doctor’s Son/Jung Shi Hyun
Nam Gyu Ri sebagai Yoon Soo Min
Lee Jae Yoon sebagai Ji Hyung Min
Son Chang Min sebagai Min Hong Ki
Kim Yoo Mi sebagai Lee Jin Sook
Choi Moo Sung sebagai Safari/Moon Duk Bae
Yoon Hyun Min sebagai Kim Hyun Soo
Go Na Eun sebagai Lee Kyung Mi

3 komentar:

  1. Endingnya bkin kecewa, peran utamanya mati. . :-(

    BalasHapus
  2. Balasan
    1. Sory nih siapa yg mati, jun shin yun kah?, soalnya aq blm nton nih😉

      Hapus